2 Jenis Lebah Trigona Asli Lombok dan Perbedaannya

Lebah Trigona (Trigona sp.) merupakan lebah kecil yang banyak ditemukan di wilayah beriklim tropis dan beberapa daerah beriklim subtropis. Jenis Trigona yang ada di bumi diperkirakan berjumlah ratusan jenis, namun sulit dibedakan karena kedekatan kekerabatan mereka (Michener, 2007). Dan variasi organ tubuh, degradasi warna, aktivitas, persebaran dapat menentukan jenis lebah Trigona.

Klasifikasi Lebah Trigona:

Kingdom : Animalia
Phylum : Arthropoda
Class : Insecta
Ordo : Hymenoptera
Family : Apidae
Subfamily : Apinae
Tribe : Meliponini
Genus : Trigona
Species : Trigona laeviceps

Lebah Trigona dialam ditemukan bersarang pada tempat-tempat berlubang seperti batang kayu, lubang pohon, Batang Bambu, dan celah dinding rumah. Selain itu trigona merupakan jenis lebah kecil tak bersengat sehingga sangat mudah dibudidayakan.

Di Indonesia setidaknya telah teridentifikasi sebanyak 37 jenis, 2 jenis diantaranya berada di Lombok yaitu Trigona sapiens dan Trigona clypearis. Di lombok sendiri 2 jenis trigona tersebut sering disebut sebagai trigona pantat hitam dan trigona pantat kuning.

Baca juga: Jual Madu Trigona Asli Lombok 

Persamaan dan Perbedaan Trigona clypearis (pantat hitam) dan Trigona sapiens (pantat kuning)
  • Warna kepala lebah pekerja betina hitam sampai coklat tua
  • Warna mesosoma lebah pekerja betina Panjang badan 3,2-3,7mm
  • Ukuran sayap termasuk tegula lebah
  • pekerja betina Berukuran 3,4 – 3,7 mm ukursn sapiens lebih besar sekitar 4,2 – 4,5 mm
  • Mesopleuron bagian belakang Sebagian berambut
  • Anterior Sepenuhnya berambut
  • Malar Berambut jarang dan pendek, tapi jenis sapiens lebih luas.
  • Mesoscutum Ditandai dengan batas tak berambut sangat jelas pada jenis sapiens kurang jelas
  • Lebah jantan Memiliki warna yang sama
  • dengan lebah pekerja
  • Ukuran lebah jantan Panjang badan 3,0 -3,6 mm jenis sapiens lebih panjang sekitar 4,0 - 4,5 mm
  • Ukuran sayap termasuk tegula lebah jantan Berukuran 3,5 – 3,8 mm sedangkan jenis sapiens 4,1 – 4,6 mm
  • Hind tibia lebah jantan Ukuran lebih lebar dan datar dari Trigona sapiens yang Ukurannya lebih sempit, cembung dan tidak sejajar dengan ujung lidahnya
  • Tergum belakang lebah jantan Berbentuk Y dan ujung lidahnya meruncing
  • Warna abdomen Abu-abu sampai hitam sehingga di lombok sering disebut pantat hitam, sedangkan jenis sapiens Kuning kecoklatan sehingga sering disebut si pantat kuning
  • Aktivitas lebah pekerja Kurang agresif mengumpulkan nectar dan pollen, sedangkan jenis sapiens Agresif mengumpulkan nectar dan pollen sehingga lebih disukai
  • Produksi madu, beepollen dan propolis
  • Produksi madu dan beepollen lebih sedikit dibanding T. sapiens
Jadi, secara produk dan kualitas madu yang dihasilkan antara trigona clypearis dan trigona sapiens adalah sama, bedanya ke agresifan lebah trigona sapiens atau sipantat kuning lebih tinggi sehingga madu yang dihasilkan sedikit lebih banyak.

Nah, demikian jenis atau speseies trigona yang tersebar di pulau lombok semoga bermanfaat


Posting Komentar untuk "2 Jenis Lebah Trigona Asli Lombok dan Perbedaannya"